Assalammualaykum warohmatullahi wabarokatuh
Pada poting kali ini saya akan bercerita tentang salah satu
organisasi yang sedang booming di kampungan saya hehehe semoga bermanfaat, :-)
Al- hikam adalah salah satu majelis ta’lim yang terletak di kota
Depok,majelis ta’lim ini didirikan atau dibentuk kalo tidak salah sekitar
diakhir tahun 2012.majelis ta’lim al-hikam dikomandoi oleh seorang
ustadz,ustadz tersebut adalah ust Muhammad Nurdin beliau adalah salah satu alim
ulama yang bertempat tinggal di daerah depok lebih spesifiknya lagi adalah
daerah cipayung kota Depok.
Alamat majelis ta’lim al-hikam sendiri ada di Jln.Rawa Sari
Cipayung jaya cipayung yaitu di musholah darussolihin,al –hikam adalah nama
majelis ta’lim yang sekian kalinya terbentuk di musholah darussolihin,oh iye
ampir terlupakan al-hikam adalah majelis ta’lim pemuda yang tentunya diisi oleh
para pemuda khususnya para pemuda ataupun pemudi kampung rawa sari itu
sendiri.saya lanjutkan cerita sebelumnya bahwa al-hikam adalah nama majelis
ta’lim yang sekian kalinya ada atau terbentuk di musholah darussolihin yaitu
sudah hampir 3 periode pergantian nama yaitu diantaranya pemuda
darussolihin,IRDAS”Ikatan Remaja Darussolihin”dan sekarang semoga ini yang akan
tetap hidup yakni Al-hikam.
Dalam perjalanannya pemuda darussolihin hanya bertahan
beberapa bulan dengan jamaah yang labil kadang-kadang banyak kadang-kadang
dikit begitupun dengan IRDAS,namun berbeda dengan Al-hikam yang sekarang ini
majelis ta’lim yang satu ini sepertinya sangat menjanjikan yakni dengan
jamaahnya yang selalu meluber atau penuh disetiap minggunya sama-sama kita
ketahui jadwal al-hikam adalah setiap hari minggu malam jam
20.00-selesai.disamping itu yang membuat keyakinan saya kuat akan al-hikam
adalah walaupun al-hikam merupakan majelis talim yang baru namun al-hikam sudah
dapat membuat gebrakan yang luar biasa
yaitu dengan membuat acara-acara besar diantaranya isra miraj dan maulid nabi
yang baru-baru ini kami laksanakan,yang lebih membuat saya yakin dengan al-
hikam adalah ketika kami ingin mengadakan acara maulid dan manganggarkan dana
sebesar 5 juta rupiah namun ketika di hari pelaksanaan uang yang kami dapat menyentuh angka 10 juta
rupiah subhanallah.
Al-hikam sangat mejanjikan jika dilihat dari
perkembangannya,dan rencana dekat kali ini adalah kami akan mengadakan ziarah
sekaligus sight seeing ke banten wooo dan membuat jaket al-hakam,itulah sedikit
cerita tentang Al-hikam majelis ta’lim yang saya ikuti semoga menjadikan
inspirasi untuk kita semua,semboyan kami adalah TAKBIIIIIIIR ALLAH HUAKBAAR
!!!,, join yuuk wassalammualaykum
warahmatullahi wabarokatuh