Rabu, 19 Juni 2013

Komunikasi pemasaran


I. Definisi
Komunikasi pemasaran adalah salah satu kegiatan pemasaran yang berusaha menyebarkan informasi, mempengaruhi, dan atau mengingatkan pasar sasaran atas perusahaan maupun produk agar bersedia menerima, membeli dan setia kepada produk yang ditawarkan produsen.

 II. Proses Komunikasi
Komunikasi adalah proses penyampaian informasi pengirim melalui suatu media agar pihak penerima mengerti maksud pengirim. Tiga unsur dalam struktur proses komunikasi melingkupi 
1. Pelaku komunikasi
2. Material komunikasi
3. Proses komunikasi itu sendiri 

III. Tujuan, Respon Komunikasi
Tujuan komunikasi adalah untuk:
1.Menyebarkan informasi (Komunikasi informatif). Misalnya tentang produk, harga, distribusi, dsb.
2.Mempengaruhi untuk melakukan pembelian atau menarik konsumen pesaing untuk beralih merk 
   (Komunikasi persuasif).
3.Mengingatkan audien untuk melakukan pembelian ulang (Komunikasi mengingatkan kembali).

  Respon penerima komunikasi meliputi 
 1.Efek kognitif, membentuk kesadaran informasi tertentu. 
2.Efek afeksi, memberikan pengaruh untuk melakukan sesuatu yang diharapkan adalah 
   realisasi pembelian. 
3.Efek konatif atau perilaku, membentuk pola audien menjadi perilaku  selanjutnya, yang
   diharapkan adalah pembelian ulang.
 
IV. Sasaran Komuniksasi
Komunikasi akan efektif apabila telah diketahui dan dipahami sasarannya (audience) dengan baik.
Sehingga perusahaan dapat menyesuaikan pesan dan cara penyampainnya sesuai dengan perilaku
pasar sasarannya.  meliputi :
1)Pasar pribadi, 
2)Organisasi 
3)Masyarakat umum yang berperan sebagai : 
Pemberi informasi (initiator) 
Pengaruh (influencer) 
Pengambil keputusan (decider) 
Pelaku pembeli (purchaser) 
Pemakai produk (user) pada proses pembeliannya. 
 
V. Media Komunikasi  
Personal : Dapat dipilih dari tenaga penganjur. Misalnya (Konsultan, Tenaga ahli, Profesi  
 atau dari masyarakat umum).  
Non Personal : Dapat berupa media massal (TV, Radio, Koran), Kondisi Lingkungan  
 (Ruangan, Gedung) ataupun  peristiwa tertentu (hari-hari besar atau spesial).
 

 
 
 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

tag